Jumat, 19 November 2010

Resep Macaron Cokelat

Bahan
  25 gram cokelat bubuk.
200 gram gula pasir halus.
140 gram almond, haluskan.
 1/2 sendok teh cream of tartar.
    4 putih telur, biarkan dalam suhu ruang.
Isi (krim cokelat)
125 cc krim kental.
    2 sendok teh sirup jagung.
120 gram cokelat masak pekat, cincang.
    1 sendok makan butter, potong-potong.

Cara membuat
Panaskan oven pada suhu 130°celsius. Siapkan juga loyang, beri alas kertas roti, dan siapkan plastik segitiga yang diberi spuit ujungnya.
Campur almond, dan cokelat bubuk ke dalam blender, proses hingga tercampur rata. Sisihkan.
Kocok putih telur dengan mixer sampai mengembang. Tambahkan gula pasir, kocok selama 2 menit.
Masukkan perlahan campuran almond ke dalam telur kocok menggunakan spatula karet. Aduk hingga adonan tercampur rata dan lembut. Masukkan ke dalam plastik segitiga lalu semprotkan adonan ke atas loyang sehingga membentuk bulatan berdiameter 3 cm. Beri jarak 3 cm di antaranya. Diamkan sebentar sampai adonan melebar merata. Panggang selama 15 sampai18 menit hingga matang. Angkat, sisihkan.
Krim cokelat (isi): Panaskan krim dalam panci kecil bersama sirup jagung. Setelah mulai mendidih, angkat dari api. Tambahkan cokelat cincang, aduk rata sampai cokelat leleh. Masukkan butter, aduk rata dan biarkan dingin.
Ambil sekeping macaron, olesi krim cokelat lalu tangkupkan menjadi sandwich. Sajikan.
untuk 15 buah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar