Sabtu, 20 November 2010

Orange Cake

KUE yang satu ini pas banget ditemani dengan teh atau kopi di sore hari. Dengan perpaduan rasa jeruk yang segar, Orange Cake menjadi salah satu camilan yang menggoda lidah Anda.
Bahan:
5 btr kuning telur
3 btr putih telur
100 gr gula kastor
100 gr tepung terigu
35 gr tepung maizena
3 sdm air jeruk sunkist
2 sdt kulit jeruk sunkist yang diparut
75 gr margarin, dilelehkan
200 gr jeruk mandarin kupas (biasanya dijual dalam kemasan kaleng)
 Cara Membuat:
1. Campur tepung terigu dan tepung maizena, aduk rata, ayak, sisihkan.
2. Kocok telur dan gula hingga lembut dan mengembang. Tambahkan campuran tepung terigu sedikit demi sedikit, aduk rata.
3. Masukkan air jeruk sunkist dan kulit jeruk yang diparut, aduk rata. Tuang adonan ke dalam loyang yang sudah diolesi mentega dan dialasi kertas roti. Panggang di dalam oven bersuhu 190 derajat celcius selama 50 menit, angkat. Diamkan sebentar, lalu keluarkan cake dari loyang, dinginkan. Hias atasnya dengan jeruk mandarin kupas.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar